Uji Coba dan Mereview Lima Tools Pada Aplikasi Elektrodoc / Elektrocalc Lite

 

Uji Coba Dan Mereview Lima Tools Pada Aplikasi Electrodoc/Electrocalc Lite

1.     Hukum Ohm’s

Hokum ohm wajib di kuasai oleh seseorang yang berkecimpung dalam dunia listrik atau elektromika. Rumus ini merupakan rumus sederhana hubungan antara tegangan (V),arus listrik (I) dan hambatan listrik (R).

Hokum ohm berbunyi : “besarnya arus listrik (I) yang mengalir melalu sebuah penghantar atau konduktor akan berbanding lurus dengan beda potensial/tegangan (V) yang di terapkan kepadanya dan berbanding tebalik dengan hambatannya (R)”.

Dari bunyi hokum ohm, maka di dapatkan sebuah rumus yaitu:

 

V= IxR

I= V/R

R=V/I

 

Dimana :

V= tegangan dalam satuan volt (V)

I=arus listrik dalam satuan ampere (A)

R=esistansi/hambatan listrik dalam satuan  

 

Diketahui:

Vs=6 V

R=10=10.000K

 

Ditanya:

I=...?

 

Jawab:

I=V/R

I=6/10.000=0,0006 A

 

Nilai 0,0006 amper bisa di konversi menjadi nilai arus yang lebih kecil yaitu nilai mili amper (mA) atau mikro ampere (µA), sehingga hasilnya:

0,0006 A= 0,6 mA = 600 µA

2.     Kode resistor SMD (Surface mounting devices)

Komponen resistor selain menggunakan gelangan warna, maka ada jenis resistor yang sangat kecil yang dinamakan resistor SMD (Surface mounting devices ) untuk menghitungannya silahkan masukan angka yang tertera dalam body resistor SMD misalnya 540, sehingga nilainya yang akan muncul sebesar 54 ohm.


3.     Kode warna inductor

Inductor merupakan suatu kumparan kawat dan dalam inti kumparan ada yang berinti besi dan ada yang berinti udara. Satuan induktansi pada induktor ialah: Henry ( H ) untuk satuan yang lebih kecil sering ditulis miliHenry ( mH ) dan mikroHenry ( µH ). Untuk menghitung inductor yang memilki gelang warna maka caranya sama seperti menghitung resistor. Silahkan pilih warnanya maka nilainya akan lasung muncul seperti di bawah ini;


 

4.     Kalkulator resistor LED (Light  Emitting Diode)

LED adalah komponen elektronika keluarga dari diode yang dapat menghasilkan cahaya.rangkaian menggunakan LED ( Light Emitting Diode) adalah salah satu rangkaian yang paling sering dibuat. Selain berfungsi penerangan, LED juga berfungsi sebagai animasi kreatif atau sebagai penampil informasi seperti dot matrix.

 Dalam penerapannya, setiap lampu led di pasangi resistor sebagai penghambat arus. Dengan menghambat arus yang masuk maka terang nyala led dapat di atur sesuka hati.

Missal kita menghitung R LED merah di sumber tegangan 12 V maka jika di hitung;

 

RD = (Vs-Vd)/id

 = (12-2)/0,02A (persamaan dari 20mA)

 = 10 / 0,02 = 500 Ω



5.     Kalkulator Daya DC-AC

 

Watt adalah parameter untuk menghitung berapa banyak daya yang diserap suatu beban dan berapa banyak daya yang diberikan ke rangkaian. Ketika kita membicarakan 1 kilowatt, hal itu berarti 1000 watt. Ampere adalah parameter untuk menghitung berapa banyak arus yang diserap suatu beban dan berapa banyak arus yang diberikan ke rangkaian. Kita akan mempelajari bagaimana mengkonversi 1 kW (kilowatt) ke ampere.

 

Jika kalian ingin mengkonversi kW ke ampere (daya ke arus) atau sebaliknya, kalian dapat dengan mudah menggunakan kalkulator kW ke ampere di bawah. Cukup dengan memilih fasa tegangan, nilai daya, nilai tegangan, dan power factor (faktor daya). Kalian juga dapat menggunakan konverter Ampere ke kW cukup dengan klik tombolnya. Hasilnya ditunjukkan di bawah konverter kw ke ampere.

Seperti yang sudah disebutkan di atas, kilowatt (kW) adalah pengukuran untuk dayadan ampere (A) adalah pengukuran untuk arus. Kita dapat mengubah watt ke ampere dan sebaliknya secara langsung tetapi mengubah kW ke ampere dan sebaliknya tidak dapat dilakukan secara langsung.

Rangkaian DC – kilowatt (kW) ke Ampere

Jika kita menggunakan rangkaian DC,

Dimana:

I = arus DC

V = tegangan DC

Agar lebih sederhana, kita dapat memperoleh Daya DC dari perkalian voltase dengan tegangan Arus dan dibagi dengan 1.000

Contoh nya Sebagai Berikut ini :

V = 200

I   = 20

 

Ditanya :...?

Jawab :

200 x 20            =  4.000

4.000/1.000        =  4 kW



Comments

Popular posts from this blog

PENGUCAPAN TIME/WAKTU DALAM BAHASA INGGRIS

Contoh Format Undangan Tutup Tahun Pengajian TPA ( Taman Pendidikan Al-Qur'an )